SOSIALISASI ASSESSMENT INFRASTRUKTUR TIK
SOSIALISASI ASSESSMENT INFRASTRUKTUR TIK

By Administrator 05 Okt 2019, 11:44:46 WIB Kabar Media Center
SOSIALISASI ASSESSMENT INFRASTRUKTUR TIK

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pati mengadakan Sosialisasi Assessment Infrastruktur TIK di Ruang Kembang Joyo Setda Kabupaten Pati, Jumat, (04/10). Hadir pada kesempatan tersebut seluruh OPD dan Kecamatan yang sudah terpasang Fiber Optik (FO).
Kabid E-Government Diskominfo Kabupaten Pati, Luky Pratugas Narimo mengatakan, proses sosialisasi assessment TIK dan sosialisasi pemanfaatan jaringan fiber optik di OPD bertujuan untuk memanfaatkan jaringan fiber optik di OPD. “Kita ingin agar OPD memiliki pemahaman yang benar terkait bagaimana memanfaatkan jaringan fiber optik yang sudah disediakan oleh jaringan Diskominfo supaya bisa optimal,” ujarnya.
Luky Juga menjelaskan terkait dengan bagaimana merawat dan bagaimana mengembangkan jaringan FO tersebut, harus ada standar - standar yang baik dan benar . “Tujuan terkait sosialisasi assessment TIK sendiri yaitu ingin melakukan standarisasi TIK di Kabupaten Pati baik dari infrastruktur maupun dari sisi aplikasinya,” imbuhnya.
Tak hanya itu, standarisasi juga dilakukan dengan melalui beberapa ajaran atau langkah tersendiri, sedangkan assessment ini merupakan langkah awal. “Jadi ibarat analogi itu orang sehat harus melakukan medical check up, jika sudah melakukan medical check up dan sudah diketahui apa saja yang kurang pada saat melakukan medical check up, begitu pula juga dengan assessment TIK yang ada di setiap outputnya nanti punya dokumen assessment yang bisa dijadikan sebagai rujukan atau rekomendasi obat untuk mengembangkan jaringan di masing-masing OPD,” paparnya.
Terkait pemasangan jaringan fiber optik sendiri sudah selesai pada tanggal 10 bulan september lalu, sedangkan pengecekan fiber optik atau asessment insfratuktur TIK yang ada pada OPD dan kecamatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati akan dimulai pada tanggal 7 Oktober2019.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment