Satgas Linmas Ikuti Latihan Sispamkota

By Administrator 23 Agu 2024, 17:06:41 WIB SKPD Kab. Pati
Satgas Linmas Ikuti  Latihan Sispamkota

Pada Rabu (21/8/2024) berlangsung Simulasi Sispamkota di Stadion Joyo Kusumo ini sebagai  upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, pada November mendatang.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pati, Jumani, serta jajaran Forkopimda, Anggota Dewan, KPU, Bawaslu, dan berbagai stakeholder lainnya  diantaranya dari Satgas Linmas Kabupaten Pati dan Satgas Linmas Pendamping.

Sekretaris Daerah Kabupaten Pati, Jumani, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas pelaksanaan simulasi Sispamkota.
"Saya mengapresiasi upaya Polresta Pati dalam mempersiapkan pengamanan Pilkada. Simulasi ini sangat penting untuk memastikan bahwa kita siap menghadapi segala kemungkinan," ujar Jumani.

Ia juga memastikan bahwa Pemerintah Kabupaten Pati telah mengalokasikan anggaran yang cukup untuk mendukung kegiatan pengamanan tersebut.

"Terkait anggaran, kami sudah support full. Semua pihak terkait sudah mendapatkan anggaran sesuai dengan kebutuhannya," tegas Jumani.

Pada kesempatan tersebut diperagakan simulasi bagaimana personel gabungan dari kepolisian, TNI, Satpol PP, Satgas Linmas Kabupaten Pati, Satgas Linmas Pendamping. dan unsur keamanan lainnya berkoordinasi dalam menghadapi berbagai situasi darurat. Mulai dari penanganan kerusuhan massa, pengamanan tempat pemungutan suara, hingga evakuasi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment