- Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Pati Singgung Pentingnya Partisipasi Aktif
- Pj Bupati Pati Hadiri Pelantikan Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama Kabupaten Pati 2024-2029
- PJ Bupati Pati Pantau Kondisi Tanggul Jebol di Desa Angkatan Lor
- Pj Bupati Pati Harapkan Rencana Penataan Ruang Bisa Berkelanjutan
- Pimpin Apel Siaga Bencana, Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Menjaga Ketenangan Masyarakat
- Hadiri Peringatan Hari Santri Tingkat Jawa Tengah, Pj Bupati Pati Maknai Peran Santri Dalam Pembangu
- Sekda Pati Apresiasi Pelaksanaan Gerakan Aksi Bergizi Serentak
- Sekda Pati Lepas Peserta Jalan Santai Peringatan HUT Ke-79 PGRI Dan Hari Guru Nasional Tahun 2024
- Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan Beragama di Kabupaten Pati
- Sekda Pati Lepas Kontingen Pramuka SIT Pati untuk Kemah Wilayah IX Specta Merbabu
GUBERNUR APRESIASI LANGKAH PEMERINTAH DAERAH UNTUK MENINGKATKAN FASILITAS OLAHRAGA
GUBERNUR APRESIASI LANGKAH PEMERINTAH DAERAH UNTUK MENINGKATKAN FASILITAS OLAHRAGA
Berita Terkait
- PAKET DATA MURAH SUKSESKAN PEMBELAJARAN DARING0
- JANGAN MALU MENJADI PETANI0
- PRAMUKA TELAH BANYAK BERPERAN0
- BUPATI APRESIASI DISKOMINFO ATAS TERBENTUKNYA SAKA MILENIAL0
- PANDEMI MENJADI TANTANGAN PARA GURU DAN ORANG TUA0
- PENUNDAAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA UNTUK MELINDUNGI KESEHATAN MASYARAKAT0
- PEMBELAJARAN SECARA DARING INI ADALAH METODE YANG PALING BAIK DI MASA PANDEMI COVID-190
- BUPATI PASTIKAN KEGIATAN PEMBELAJARAN DAN MPLS DILAKUKAN SECARA DARING0
- JANGAN GUNAKAN UNTUK HAL YANG TIDAK PERLU0
- WABUP SAFIN : KITA OPTIMIS BISA KELUAR DARI PANDEMI0
Berita Populer
- Atasi Rawan Pangan Dan Rawan Stunting , Dinketapang salurkan bantuan
- Bupati Lepas Keberangkatan 727 Calon Jemaah Haji Asal Pati
- Sujarwanto Dwiatmoko Dilantik Menjadi Penjabat Bupati Pati yang Baru
- Mengungkap Potensi Harta Karun Desa Kertomulyo
- Pertemuan PLKB Suatu Upaya Untuk Penurunan Angka Stunting
- PENGAWASAN HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN MERUPAKAN HAL YANG PENTING
- PENANGANAN INSIDEN KEAMANAN INFORMASI
- PT SEJIN FASHION INDONESIA, BUKTI NYATA PATI PRO INVESTASI
- MENGENAL DESTINASI MANGROVE PANTAI KERTOMULYO
- PESONA WISATA ALAM RIMONG INDAH KABUPATEN PATI

MCPATI -Di tengah pandemi masyarakat tetap harus meningkatkan imunitas dengan berolahraga. Namun ditekankan olahraga yang dilakukan harus tetap mengikuti protokol kesehatan. "Ikhtiar kita dengan berolahraga imunitas naik, badan tetap kuat. Olahraga tidak boleh berhenti, namun secara individu. Tidak bergerombol," demikian disampaikan Gubernur Jawa Tengah dalam peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke 37 tingkat Provinsi Jawa Tengah yang berlangsung di GOR Pesantenan, Rabu malam (9/9/2020).
Lebih lanjut disampaikan, olahraga tidak hanya prestasi, tapi hobi, kesenangan juga menjaga kebugaran. Begitu juga di tengah pandemi Covid-19, ia mengapresiasi panitia penyelenggara event olahraga berskala besar seperti Tour de Borobudur.
"Saat pandemi, event Tour de Borobudur berlangsung tiap minggu, dengan membatasi jumlah peserta. Wisata jalan, olahraga jalan. Dibuat hybrid hanya untuk 50 peserta yang merupakan para atlet atau pelari saja," jelas Gubernur.
Selain itu Gubernur juga mengapresiasi langkah pemerintah daerah untuk meningkatkan fasilitas olahraga. "Semoga kita tidak pernah patah semangat untuk mengolahragakan masyarakat dengan protokol kesehatan yang ketat ", tegasnya.
Sementara itu , Bupati Pati, Haryanto menyambut baik kesempatan menjadi tuan rumah peringatan Haornas tingkat Provinsi Jawa Tengah. Menurutnya peringatan ini merupakan motivasi bagi Kabupaten Pati untuk meningkatkan semangat olahraga.
"Dampak Covid-19 tidak hanya menghambat perekonomian juga berpengaruh pada semangat masyarakat untuk berolahraga," kata Bupati.
Bupati juga menerangkan, GOR Pesantenan telah diambil alih oleh Pemkab Pati. Rencananya, GOR akan direnovasi agar menjadi pusat olahraga yang lebih baik.
Dalam usaha mencegah perluasan pandemic covid 19, Haryanto menjelaskan, Pemkab Pati terus mensosialisasikan Perbup nomor 49 tahun 2020 tentang Tatanan normal baru untuk menerapkan protokol kesehatan.
Sehubungan dengan itu , kegiatan ini hanya dihadiri dari jajaran Forkompimda Provinsi, KONI Jateng dan Forkopimda Pati . Sementara itu, kepala daerah, kepala OPD juga insan olahraga di Jawa Tengah mengikuti peringatan ini secara virtual. Di tengah pandemi Covid 19 menjadikan peringatan Haornas dilakukan secara sederhana dan terbatas.
Dalam peringatan Haornas ini, Bupati Pati, Haryanto yang juga Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Provinsi Jawa Tengah bersama menerima penghargaan sebagai salah satu tokoh masyarakat Pembina olah raga Jawa Tengah.
Untuk atlet yang mendapat penghargaan adalah Aris Susanti Rahayu, atlet pemecah rekor Piala Dunia Panjat Tebing, adapula Suwarti atlet tenis meja penyandang disabilitas.
Sedang pelatih, diberikan kepada Tri Aji pelatih sepak takraw nasional, juga Amir Machmud wartawan olahraga senior yang kritis dalam tulisannya.
