Fenomena Perubahan Iklim Menjadi Perhatian Serius

By Administrator 05 Nov 2021, 14:54:46 WIB Kabar Media Center
Fenomena Perubahan Iklim Menjadi Perhatian Serius

MCPATI-Perubahan iklim global pada saat ini merupakan tantangan bagi dunia pertanian Indonesia dalam menyediakan pangan, dengan cara mengupayakan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim sehingga dapat memperkuat ketahanan pangan dan keamanan pangan. Salah satu model pertanian ramah lingkungan berkelanjutan yang perlu diterapkan adalah “Sistem Integrated Farming”, dimana terjadi integrasi antara pertanian, perikanan dan peternakan dalam satu kawasan atau titik hasil pertanian, perikanan dan peternakan hasilnya bagus.

Penegasan tersebut disampaikan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo pada kunjungan kerja ke Balai Penelitian Lingkungan Pertanian ( Balingtan) di Jaken, Pati pada Kamis (4/11/2021) yang mengusung tema “Adaptasi dan Mitigasi Perubahan Iklim Menuju Pertanian Tangguh dan Ramah Lingkungan”.

Mentan menambahkan, fenomena perubahan iklim selalu menjadi perhatian serius masyarakat global dimana pada minggu ini (1-7 November 2021) di Glasgow Skotlandia sedang berlangsung KTT Conference of Parties (COP) 26 yang dihadiri oleh 200 pemimpin dunia termasuk Bapak Presiden Joko Widodo.

“Agar tantangan iklim ekstrem bisa kita hadapi, kita membutuhkan varietas yang sesuai dengan kebutuhan alam. Tahan banjir, kemarau bisa bertahan dengan air sedikit. Oleh karena itu Balingtan ini kita harap mampu mendeteksi itu, apa-apa yang harus kita persiapkan ke depan,” jelasnya.

Dalam pesannya kepada Bupati Pati, Haryanto, untuk penambahan luas lahan tanam komoditas jagung diluar lahan yang sudah ada, hal ini dapat terintegrasi dengan lahan perkebunan dan pemanfaatan lahan perhutani sehingga menjadi area yang produktif.

Sementera itu Bupati  mengungkapkan produksi pertanian di Pati sejak dahulu selalu surplus. Namun, ia mendapat pesan dari Mentan untuk menambah lahan pertanian di luar lahan yang sudah ada. Khususnya lahan pertanian jagung.

 

Kontributor : Ninik Dispertan

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment