- Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Pati Singgung Pentingnya Partisipasi Aktif
- Pj Bupati Pati Hadiri Pelantikan Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama Kabupaten Pati 2024-2029
- PJ Bupati Pati Pantau Kondisi Tanggul Jebol di Desa Angkatan Lor
- Pj Bupati Pati Harapkan Rencana Penataan Ruang Bisa Berkelanjutan
- Pimpin Apel Siaga Bencana, Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Menjaga Ketenangan Masyarakat
- Hadiri Peringatan Hari Santri Tingkat Jawa Tengah, Pj Bupati Pati Maknai Peran Santri Dalam Pembangu
- Sekda Pati Apresiasi Pelaksanaan Gerakan Aksi Bergizi Serentak
- Sekda Pati Lepas Peserta Jalan Santai Peringatan HUT Ke-79 PGRI Dan Hari Guru Nasional Tahun 2024
- Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan Beragama di Kabupaten Pati
- Sekda Pati Lepas Kontingen Pramuka SIT Pati untuk Kemah Wilayah IX Specta Merbabu
Pj Bupati Pati Hadiri Launching Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD) QRIS
Berita Terkait
- Pj Bupati Pati Apresiasi Inovasi Inspektorat Pati Luncurkan E-Consulting 2.0 0
- KPK Kunjungi Pati, Sosialisasikan Pencegahan Korupsi di Pemkab Pati0
- Minimalisir Peredaran Rokok Ilegal, Diskominfo Lakukan Sosialisasi GRI0
- Dapatkan Skor di Atas 80, Survey Penilaian Integritas di Kabupaten Pati Peroleh Nilai Cukup Baik 0
- Sekda Pati Dukung Penuh Operasi Patuh Candi 2024, Harap Kesadaran Masyarakat Berlalu Lintas Meningka0
- Pj Bupati Pati Hadiri Rakor Desk Pilkada dan Kondusifitas Wilayah0
- LOWONGAN DEWAN PENGAWAS DARI UNSUR PEMERINTAH PADA PERUSAHAAN UMUM PDAM TIRTA BENING KABUPATEN PATI0
- Melalui Media Tradisional , Diskominfo Sosialisasikan Gempur Rokok Ilegal0
- 385 Kades Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan 0
- Pj Bupati Pati Serahkan SK Pensiun ASN Periode Juli-September 20240
Berita Populer
- Atasi Rawan Pangan Dan Rawan Stunting , Dinketapang salurkan bantuan
- Bupati Lepas Keberangkatan 727 Calon Jemaah Haji Asal Pati
- Sujarwanto Dwiatmoko Dilantik Menjadi Penjabat Bupati Pati yang Baru
- Pertemuan PLKB Suatu Upaya Untuk Penurunan Angka Stunting
- Mengungkap Potensi Harta Karun Desa Kertomulyo
- PENANGANAN INSIDEN KEAMANAN INFORMASI
- PENGAWASAN HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN MERUPAKAN HAL YANG PENTING
- PT SEJIN FASHION INDONESIA, BUKTI NYATA PATI PRO INVESTASI
- PESONA WISATA ALAM RIMONG INDAH KABUPATEN PATI
- MENGENAL DESTINASI MANGROVE PANTAI KERTOMULYO
Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro, Rabu (17/7), menghadiri acara Launching Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD) QRIS di Pendopo Kabupaten Pati.
Launching tersebut juga diikuti oleh Sekda Pati, Plt Direktur Utama Bank Jateng, para Kepala OPD, Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Pati, dan para Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator se-eks Karesidenan Pati, serta para camat se-Kabupaten Pati.
Dalam pidatonya, Pj Bupati Pati menyampaikan bahwa launching ini diawali dengan percobaan tahap pertama untuk empat OPD yaitu, BKPSDM Pati, BPKAD Pati, Bapperida serta Inspektorat Daerah.
Hal ini, sambung Henggar, dilakukan dalam rangka mendukung Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 79 tahun 2022 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan Kartu Kredit Pemerintah Daerah dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.
"Saya yakin para kepala OPD yang sudah mengawali menggunakan KKPD QRIS ini mampu benar - benar melakukannya dengan baik. Meskipun saat ini baru dilakukan di empat OPD, saya yakin semua OPD juga ikut melakukan", ujarnya.
Pihaknya berharap ke depan hal ini tidak hanya diberlakukan di lingkup OPD saja, melainkan juga berkembang ke para camat. Ia pun meyakini kecamatan mampu untuk mengikuti hal ini. Terlebih saat ini untuk SPPT, PBB/P2 transaksinya telah menggunakan QRIS.
"Penggunaan KKPD ini juga merupakan salah satu terobosan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat untuk efektivitas belanja daerah. Tentunya pada kesempatan ini, Kabupaten Pati merupakan daerah kedua yang telah melaunching KKPD ini, adapun yang pertama di Kota Surakarta", jelasnya.
Diakui Henggar, peluncuran ini merupakan salah satu langkah penting dalam meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan keuangan.
Dalam kegiatan tersebut, juga dilakukan penyerahan CSR dari Bank Jateng kepada Pemerintah Kabupaten Pati sebesar Rp 1.946.000.000,00 dan juga dilakukan penyerahan bantuan stunting kepada pemerintah sebesar Rp 100.000.000,00.
Sementara itu, Plt Direktur Utama Bank Jateng Irianto Harko Saputro menyampaikan bahwa pihaknya selalu meningkatkan komitmen dalam rangka memberikan pelayanan terbaik.
"Hal ini dilakukan guna mendukung program kerja yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah yakni implementasi kartu kredit pemerintah daerah", ungkapnya.
Ia pun menyebut, proses pengembangan KKPD yang telah dilakukan oleh Bank Jateng ini merupakan salah satu bentuk komitmen Bank Jateng dalam rangka peningkatan pelayanan kepada pemerintah daerah.
Irianto Harko Saputra pun mengatakan bahwa proses pengembangan kartu kredit pemerintah daerah yang dilakukan oleh Bank Jateng melalui tiga tahapan sesuai arahan regulator yaitu KKPD berbasis QRIS di BIMA Mobile Bank Jateng yang saat ini telah mendapatkan persetujuan dan ijin dari regulator, yakni OJK dan BI. (fn1 /FN /AP)