Pentingnya Upaya Pencegahan Dan Pengendalian Rabies
Pentingnya Upaya Pencegahan Dan Pengendalian Rabies

By Administrator 29 Sep 2021, 15:03:29 WIB SKPD Kab. Pati
Pentingnya Upaya Pencegahan Dan Pengendalian  Rabies

MCPATI -Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam upaya pencegahan dan pengendalian rabies dilaksanakan kegiatan vaksinasi rabies dalam rangka mensukseskan Hari Rabies Sedunia, Demikian juga di Kabupaten Pati, pada Selasa (28/9/2021) di UPTD Puskeswan Pati telah dilakukan vaksinasi oleh Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) Cabang Jawa Tengah bersama dengan Dinas Pertanian Kabupaten Pati terhadap beberapa hewan, anjing satu ekor, monyet satu ekor dan kucing, 79 ekor.

Perwakilan PDHI Cabang Jawa Tengah, drh.Prayogo menekankan tentang pentingnya vaksin rabies diberikan kepada hewan peliharaan sebagai pencegahan, karena penyakit rabies bersifat zoonosis yang artinya bisa menular dari hewan ke manusia. Hewan yang rentan terinfeksi virus rabies antara lain Kelelawar, Monyet, Rubah, Anjing dan Kucing. Penularan ke manusia terjadi melalui air liur hewan yang sudah tertular virus rabies.

Sedang Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pati, Nikentri Meiningrum, mengajak masyarakat untuk menjaga kesehatan hewan peliharaannya sehingga memberikan perlindungan dari dampak gigitan hewan rabies yang mematikan.

Adapun hewan yang tervaksinasi didominasi oleh hewan kucing sebanyak 79 ekor, sisanya anjing sebanyak satu ekor dan monyet juga satu ekor.

 

Kontributor : Ninik Dispertan 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment