Bupati Apresiasi Dukungan Semua Elemen Pada Penangaanan Covid -19

By Administrator 10 Mar 2022, 17:45:05 WIB Kabupaten Pati
Bupati Apresiasi Dukungan Semua Elemen Pada Penangaanan Covid -19

Bupati Pati, Haryanto pada Penyerahan Piagam Penghargaan Pangdam IV Diponegoro, Kapolda Jateng , dan Bupati Pati Kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Tenaga Kesehatan (TNI, Polri dan Pemda) di Pendopo Kabupaten Pati pada Kamis ( 10/3/2022) mengungkapkan, bahwa “Pandemi Covid 19 sudah berlangsung selama dua tahun dan kita bisa melaluinya, Ini tak lepas dukungan dari Pak Dandim serta Pak Kapolres dan juga dukungan dari seluruh elemen di Kabupaten Pati dalam penanganan Covid 19 di Pati.

Bupati menegaskan, tanpa dukungan semua pihak tidak akan tercapai, dan peran serta tersebut sangat berarti dan bermanfaat . Dan piagam penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi  dukungan pada keberhasilan penanganan covid 19 di Kabupaten Pati. “ sekalipun capaiannya belum maksimal, tapi peran dari semuanya sangat berarti dan sangat bermanfaat” . terang bupati .

Selain itu dengan dukungan Babinsa, Babhinkamtibmas termasuk puskesmas kita bersatu bersama sama untuk bisa melaksanakan program vaksinasi tiap desa 1 hari 10 orang.

Penghargaan diberikan kepada 685 orang terdiri dari 432 Babinsa Kodim 0718/Pati, 194 Babinkamtibmas Polres Pati, 16 Nakes TNI, 13 Nakes Polri dan 30 Nakes Pemda Pati yang diterima oleh  perwakilan masing-masing .

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment