- Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Pati Singgung Pentingnya Partisipasi Aktif
- Pj Bupati Pati Hadiri Pelantikan Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama Kabupaten Pati 2024-2029
- PJ Bupati Pati Pantau Kondisi Tanggul Jebol di Desa Angkatan Lor
- Pj Bupati Pati Harapkan Rencana Penataan Ruang Bisa Berkelanjutan
- Pimpin Apel Siaga Bencana, Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Menjaga Ketenangan Masyarakat
- Hadiri Peringatan Hari Santri Tingkat Jawa Tengah, Pj Bupati Pati Maknai Peran Santri Dalam Pembangu
- Sekda Pati Apresiasi Pelaksanaan Gerakan Aksi Bergizi Serentak
- Sekda Pati Lepas Peserta Jalan Santai Peringatan HUT Ke-79 PGRI Dan Hari Guru Nasional Tahun 2024
- Pj Bupati Pati Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan Beragama di Kabupaten Pati
- Sekda Pati Lepas Kontingen Pramuka SIT Pati untuk Kemah Wilayah IX Specta Merbabu
PEMKAB PATI KEMBALI BAGIKAN RIBUAN BINGKISAN LEBARAN
PEMKAB PATI KEMBALI BAGIKAN RIBUAN BINGKISAN LEBARAN
Berita Terkait
- UPK DAPM PEDULI PENANGANAN PANDEMI VIRUS CORONA0
- KOMUNITAS SEPEDA TUA PATI PEDULI DAMPAK COVID 190
- BANTUAN SEBAGAI WUJUD PEMBINA UMAT0
- GUGUS TUGAS COVID19 PATI SALURKAN BANTUAN 0
- BRI INSURANCE PEDULI MASYARAKAT TERDAMPAK COVID -190
- SOAL DATA DIMUSDESKAN AGAR TIDAK TUMPANG TINDIH0
- PKL PUSAT KULINER TERIMA BANTUAN0
- TETAP PERHATIAN WALAU SITUASI BERBEDA0
- PEMKAB PATI GELAR PASAR MURAH DALAM NUANSA PANDEMI COVID-190
- DISTRIBUSI TERUS DILAKUKAN TERHADAP WARGA TERDAMPAK COVID -190
Berita Populer
- Atasi Rawan Pangan Dan Rawan Stunting , Dinketapang salurkan bantuan
- Bupati Lepas Keberangkatan 727 Calon Jemaah Haji Asal Pati
- Sujarwanto Dwiatmoko Dilantik Menjadi Penjabat Bupati Pati yang Baru
- Mengungkap Potensi Harta Karun Desa Kertomulyo
- Pertemuan PLKB Suatu Upaya Untuk Penurunan Angka Stunting
- PENGAWASAN HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN MERUPAKAN HAL YANG PENTING
- PENANGANAN INSIDEN KEAMANAN INFORMASI
- PT SEJIN FASHION INDONESIA, BUKTI NYATA PATI PRO INVESTASI
- MENGENAL DESTINASI MANGROVE PANTAI KERTOMULYO
- PESONA WISATA ALAM RIMONG INDAH KABUPATEN PATI

MCPATI -Pemerintah Kabupaten Pati menyalurkan ribuan bingkisan Hari Raya Idul Fitri bagi anak yatim piatu, tenaga kebersihan, juru parkir, dan tukang becak. Paket lebaran yang diberikan berupa bahan kebutuhan pokok.
Secara simbolis bingkisan diserahkan oleh Bupati Pati Haryanto, Wakil Bupati Saiful Arifin, Sekda Suharyono dan perwakilan Komisi D DPRD Kabupaten Pati kepada sejumlah perwakilan penerima di Pendopo Kabupaten Pati, Senin siang (18/5).
Dalam sambutannya, Bupati Pati Haryanto menuturkan, belum lama ini para tukang becak, juru parkir, dan tenaga kebersihan sudah pernah mendapat bantuan sembako, kaitannya dengan dampak pandemi Covid-19.
" Adapun penyaluran bingkisan lebaran ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun. Dulu sempat diberikan dalam bentuk bingkisan dan uang saku. Namun, kali ini kita serahkan dalam bentuk bahan pokok. Karena aturannya tidak boleh dalam bentuk uang, " terangnya.
Dalam penyaluran hari ini, baru beberapa perwakilan yang diundang. Nantinya, penerima lainnya akan mendapat bingkisan di instansi yang menaungi masing-masing. Seperti tukang parkir dan tukang becak di Dinas Perhubungan, penyapu jalan di Dinas Pekerjaan Umum, dan seterusnya.
" Berapapun nilai bantuan yang diberikan, itu merupakan bentuk kepedulian dari Pemkab Pati ", ujar Bupati.
Haryanto pun menegaskan, selama ini pihaknya senantiasa berupaya sebaik mungkin agar bantuan yang disalurkan tepat sasaran dan tepat manfaat. Beberapa waktu belakangan ini pun, dirinya telah meminta bantuan Gerakan Pramuka Peduli melalui Kwarcab Pati untuk menyisir laporan-laporan yang beredar di media sosial berkaitan dengan bantuan yang tidak tepat sasaran.
" Jadi, seandainya ada informasi mengenai warga kurang mampu yang belum tersentuh bantuan sosial, relawan pramuka segera mengunjungi warga dimaksud untuk melakukan verifikasi. Jika didapati memang layak, tentu bantuan akan diberikan ", tutur bupati.
Sementara itu Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AKB) Kabupaten Pati Subawi, dalam laporannya menyampaikan rincian bantuan masing-masing kategori penerima.
Dalam kategori anak yatim/piatu/yatim-piatu, terdapat 3.775 paket yang disalurkan. Paket tersebut berisi gula pasir, sirup, dan kue kering. " Bantuan bagi tenaga kebersihan ada 425 paket. Terdiri atas beras non organik medium, minyak goreng dua liter, dan gula pasir ", terangnya.
Subawi menambahkan, dalam kategori tukang parkir dan tukang becak, secara berurutan jumlahnya 500 dan 300 paket. Kedua kategori penerima ini mendapat bantuan berupa beras non organik medium, minyak goreng dua liter, gula pasir, dan teh celup. " Total anggaran dalam penyaluran bantuan ini ialah Rp 951,2 juta," tutupnya.
